Pebalap disiplin BMX SEA Games XXVI/2011 berlatih dengan fokus soal teknik dan adaptasi dengan sirkuit BMX di Pantai Carnaval, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (1/10). Musuh berat bagi atlet BMX Indonesia dalam SEA Games/XXVI datang dari Thailand. Enam pebalap memperkuat tim inti BMX. Sektor putra diperkuat Tony Syarifudin, Buamin, Ari Kristanto, dan putri Elga Kharisma, Petti Nurvitasari, dan Suswanti.
Empat pebalap sepeda disiplin BMX skuad Merah Putih, di lomba final, Jumat (18/11/2011) menyabet dua emas, satu perak, dan satu perunggu. Pencapaian itu dipastikan sesuai target Satlak Prima Utama ataupun tim pelatih.
Pelatih BMX Dadang Harries Poernomo,mengatakan, pencapaian para pebalap BMX di ajang SEA Games ini sesuai dengan target. Tim pelatih menargetkan para pebalap bisa meraih dua emas, dari sektor putra dan putri.
Sementara Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) Utama menargetkan disiplin BMX menyumbang satu emas, dari kategori putra. Mereka sudah menyiapkan diri sejak Februari 2011. Mereka juga mengikuti sejumlah kejuaraan di luar negeri dan bertemu lawan-lawan mereka hari ini. "Salah satunya Vipavee Deekeballes," ujar Dadang.
Vipavee dinilai sebagai pebalap yang cukup kuat. Di lomba hari ini dia meraih perak. Ia mampu menyusul Elga secara cepat di lintasan BMX di Ancol, Jakarta Utara begitu tanda start dibunyikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar